Tenjo.kotapodomoro.co.id, Tangerang – Kasus penipuan
di dunia properti bukan lagi hal yang tabu. Biasanya, penipuan terjadi akibat
pembeli yang tergiur dengan iming-iming harga murah. Tanpa berpikir panjang,
mereka langsung setuju dan pada akhirnya bukan untung justru malah buntung.
Sebenarnya, kasus penipuan jual beli properti bisa kita
hindari. Oleh sebab itu, sebelum membeli properti, kita harus cermat dan
memperhatikan hal-hal berikut ini. Apa sajakah itu? Berikut tips aman saat hendak membeli
properti.
1.
Lakukan Tatap Muka dengan Calon Pembeli/Penjual
Umumnya, penipuan jual beli properti terjadi melalui
transaksi online. Tanpa banyak basa-basi, mereka langsung menawarkan
properti dan langsung membicarakan transaksi.
Hal tersebut harus Anda hindari. Sebelum hendak
membeli/menjual properti, hendaknya Anda bertatap muka dengan pembeli/penjual.
Dengan begitu, Anda akan lebih mengenal siapa yang akan bertransaksi dengan
Anda dan meminimalisir penipuan.
2.
Selalu Cek Berkali-kali
Setelah melakukan tatap muka dengan calon penjual/pembeli,
bukan berarti proses jual beli berhenti sampai di situ. Anda harus tetap
mengecek kredibiltas penjual/pembeli secara berkali-kali.
Jangan langsung percaya dengan pandangan pertama. Sebab,
bisa jadi saat pertemuan itulah mereka merancang strategi penipuan. Biasakan
melakukan double check sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi jual
beli properti.
3.
Bayar Lunas Ketika Menerima Sertifikat
Untuk meminimalisir penpiuan saat hendak membeli properti,
sebaiknya Anda membayar lunas berbarengan dengan penerimaan sertifikat. Sebab
jika Anda membayar lunas sebelum menerima sertifikat, bisa saja uang Anda
dibawa kabur. Oleh sebab itu, pintar
sebelum membeli properti. Pastikan proses pembayaran dibarengi dengan
penerimaan surat-suratnya.
Itulah beberapa tips aman saat hendak membeli properti. Salah
satu tempat investasi properti aman adalah Kota Podomoro. Dikembangkan langsung
oleh developer sekaliber Agung Podomoro Group, investasi di Kota Podomoro
dijamin aman. Tertarik? Anda bisa langsung menghubungi Prime360.id sekarang
juga! (MDA)