BLOG Kota Podomoro

Cara Membasmi Tikus di Rumah agar Hunian Sehat dan Nyaman

Membasmi tikus di rumah –  Untuk mewujudkan rumah yang nyaman bagi keluarga maka menjaga kebersihan adalah hal yang paling utama. Terkadang karena kesibukan, akhirnya kebersihan rumah terabaikan. 

Rumput-rumput di pekarangan pun tumbuh meninggi. Tampilan pekarangan yang penuh rumput tidak nyaman di mata. 

Ditambah lagi, rumput yang meninggi di pekarangan bisa jadi sarang hewan liar. Semacam tikus, kalajengking, dan lainnya. Tentu situasi pekarangan yang buruk, bakal berdampak pada kesehatan rumah. 

Bagian dalam rumah yang tidak diperhatikan juga akan memunculkan masalah. Saat pagi tiba, jendela kamar tidur, dapur, dan ruangan lain yang tidak dibuka bakal bikin sirkulasi udara tidak lancar. Cahaya alami pun tidak masuk ke dalam rumah. Hinaan jadi lembap sehingga tidak nyaman dihuni. 

Bahkan jendela yang tidak dibuka, bikin rumah terasa pengap. Udara di dalam rumah tidak berganti dengan udara baru yang segar. Alhasil rumah pun tidak nyaman dihuni. 

Di sisi lain, sampah di dapur pun jangan sampai menumpuk. Apalagi sampah dapur biasanya jenis organik sehingga mudah mengundang tikus serta kecoa. Dengan demikian, rumah pun tidak enak dihuni sekaligus tidak sehat.

Jika tikus sudah masuk rumah sebaiknya lakukan tindakan lebih cepat. Ada beberapa cara membasmi tikus di rumah. 

Cara membasmi tikus di rumah

Jadi mulai sekarang, luangkan waktu untuk bersih-bersih rumah setiap hari. Jika sibuk kerja dan ada dana, sebaiknya sewa tukang bersih-bersih rumah sehingga hunian lebih terawat.

Tidak apa keluar dana, yang terpenting unit rumah bersih. Kesehatan rumah juga lebih terjaga dan tidak ada tikus.

Kemudian pekarangan rumah juga harus dirawat. Anda bisa sewa tukang kebun untuk mengubah pekarangan yang tidak produktif jadi taman yang cantik.  Alhasil hunian pun nyaman dan sehat. 

Nah untuk membasmi tikus di rumah, berikut langkah-langkahnya:

Pasang jebakan tikus

Langkah awal bisa memasang jebakan tikus. Harga jebakan tikus ini murah dan mudah didapat di toko terdekat atau toko online. 

Anda bisa memasang jebakan tikus di area yang sering dilewati oleh tikus. Kemudian dibagian jebakan tikus bisa dipasang makanan yang dapat mengundang tikus datang. 

Selain perangkat tikus gaya lama yang terbuat dari besi, Anda juga bisa pang lem tikus. Hal ini efektif agar tikus tidak bisa bergerak.

Harga lem tikus juga lebih terjangkau, paling Rp 10 ribuan.  Jadi dengan modal sedikit, tikus di rumah bisa dibasmi sehingga rumah lebih bersih dan sehat. 

Pasang racun tikus

Jebakan tikus yang terbuat dari besi atau lem tikus membuat tikus tidak bergerak. Jadi masih hidup. Nah sebagian orang, merasa geli dengan tikus dan tidak berani memegangnya saat masih hidup. 

Oleh karena itu, cara paling tepat adalah memasang racun tikus. Anda bisa memasang racun tikus di beberapa titik rumah sehingga tikus langsung mati.  Hunian pun lebih nyaman tanpa tikus. 

Menutup lubang rumah

Langkah selanjutnya adalah menutup lubang rumah yang terbuka. Lubang ini biasanya jadi tempat tikus masuk dan keluar rumah.  Nah supaya tidak masuk rumah, upayaka lubang ditutup. 

Tips membasmi tikus di rumah ini bisa Anda praktikkan segera. Supaya rumah lebih bersih, nyaman, dan sehat. 

Nah buat Anda yang butuh rumah baru murah, yuk tebus saja  unit rumah Kota Podomoro Tenjo. Unit rumah berkualitas, bersih, dan nyaman. Untuk survei unit dan lokasi, segera hubungi agen properti digital Prime360. (AS)

imgWAchatYuk