BLOG Kota Podomoro

Berikut Tips Bikin Ruang Kantor di Rumah yang Nyaman Kota Podomoro Tenjo

Ruang kantor di rumah – Tren kerja dari rumah memang muncul paling massif saat Covid-19. Kemudian disusul dengan pembatasan kegiatan masyarakat guna meminimalkan risiko peningkatan korban pandemi Covid-19.

Banyak kantor yang meluncurkan kebijakan work from home (WFH). Tidak perlu ke kantor, semua pekerjaan dilaksanakan di rumah.

Kerja dari rumah memang enak. Tidak perlu keluar biaya transportasi menuju kantor, alhasil lebih hemat. Kemudian makan siang di rumah sehingga tidak keluar ongkos. Ya pokoknya serba hemat. 

Bahkan jika ke kantor harus selalu pakai pakaian lengkap dari kemeja hingga celana panjang, ketika kerja dari rumah cukup memakai celana kolor dan kaos saja. Serba enak memang kerja dari rumah. 

Di sisi lain, kerja di rumah memang ada tantangannya. Seperti merasa sendirian sehingga mudah mengantuk. Kemudian tidak konsentrasi. Bahkan anak kadang ikut ke meja kerja. Akhirnya proses kerja terganggu, serba tidak maksimal. 

Nah pola kerja dari rumah pasca Covid-19 melandai dan kebijakan pembatasan dicabut ternyata tidak semua kantor mewajibkan karyawan datang ke kantor. Masih ada pekerja yang bisa menjalankan tugas dari rumah.

Khususnya bagi pekerjaan yang bisa dikerjakan dari jarak jauh. Seperti programmer, digital marketing,  penulis konten dan lainnya. Namun ada kalanya diwajibkan ke kantor saat ada pertemuan. 

Buat yang masih konsisten kerja dari rumah, supaya semakin fokus maka bangun ruang kantor di rumah. Jadi ada ruang khusus untuk kerja sehingga tidak mudah terganggu dengan aktivitas rumah tangga.  Pekerjaan jadi cepat selesai. Kemudian pas meeting daring pun dapat berjalan dengan lancar. 

Berikut tips bikin ruang kantor di rumah yang nyaman

Bikin ruang kantor minimalis

Pertama harus bikin ruangan kantor minimalis. Pembuatan kantor minimalis bisa sewa tukang yang profesional. Jadi hasilnya lebih maksimal. 

Nah yang lebih penting lagi, jangan sampai ruangan kantor di dalam rumah pengap. Soalnya bisa bikin kerja jadi tidak lancar dan tidak nyaman. Yang awalnya pengen kerja malah bisa kepanasan. 

Jadi pasang jendela yang lebar di ruang kantor rumah. Bilang ke tukang untuk bikin desain jendela yang lebar, supaya sirkulasi udara lebih lancar. 

Udara dari luar yang segar bakal masuk ke dalam ruangan, sehingga ruangan kerja jadi lebih sejuk. Di sisi lain, sirkulasi udara jendela juga bikin hemat penggunaan pendingin ruangan/AC.

Pasang meja, kursi, karpet, dan hiasan dinding

Untuk mendukung kerja jadi lebih lancar, pasang meja dan kursi yang berbahan kayu. Supaya ada kesan adem. 

Nah supaya kental nuansa alam, pasang juga hiasan dinding yang cantik bertema bentangan alam. Seperti gambar gunung, luat, dan hutan.

Bisa juga pasang bunga dalam pot di atas meja atau kusen jendela. Supaya pas bosan menatap layar, bisa beralih menatap bunga dan lukisan di dinding. 

Tidak ada salahnya juga untuk gelar karpet serta bantal. Jika sedang santai bisa tiduran di atas karpet.

Pilih cat dinding berwarna putih

Pilihan cat juga penting untuk menambah fokus saat kerja. Coba pilih cat dinding warna warna putih. Sehingga ruang kantor terasa lebih luas. Kemudian menambah fokus. Pikiran saat kerja pun tidak mudah terganggu. 

Nah tips bikin ruang kantor di rumah ini bisa Anda terapkan sekarang juga. Termasuk di unit rumah Kota Podomoro Tenjo. Nah buat Anda yang belum memiliki rumah dan ingin dapat rumah murah, yuk tebus unit Kota Podomoro Tenjo sekarang. Untuk survei dan cek unit, hubungi agen properti digital Prime360. (AS)

imgWAchatYuk